BeritaPrestasiTangguh

Dua Tim SMKN 1 Bangil Harumkan Sekolah di Ajang Lomba PLC

Bangil, 22 Oktober 2025 — Prestasi membanggakan kembali diraih oleh peserta didik SMKN 1 Bangil dalam ajang Lomba Pemrograman PLC yang diselenggarakan di Politeknik Negeri Jember pada tanggal 22 Oktober 2025.

Tim dari Program Keahlian Teknik Elektronika (TE) berhasil menorehkan prestasi luar biasa dengan meraih Juara 1 melalui kerja sama apik antara Muhammad Nabil Sunandar dan Muhammad Zaidan Naafi dari kelas XI TE 3.
Capaian ini menjadi bukti nyata kemampuan siswa SMKN 1 Bangil dalam menguasai teknologi otomasi industri dan sistem kendali berbasis PLC.

Tak hanya itu, prestasi juga datang dari tim Teknik Ketenagalistrikan (TK) yang berhasil meraih Juara Harapan 3. Tim tersebut terdiri atas Muhammad Zanuar Zaidan Firmansyah dari kelas XII TK 1 dan Muhammad Zainudin Arif dari kelas XII TK 2.
Keduanya menunjukkan kemampuan luar biasa dalam menyusun logika pemrograman dan menyelesaikan studi kasus yang diberikan oleh panitia lomba.

Dengan semangat dan kerja keras, diharapkan SMKN 1 Bangil terus melahirkan generasi unggul yang siap bersaing di dunia industri dan teknologi masa depan.

Jangan LUpa Silahkan Bagikan